Sunday, December 11, 2016

Olahraga Untuk Menurunkan Berat Badan Yang Dapat Dilakukan Dirumah

/ 0 Komentar
olahraga

Berat badan yang berlebihan atau kegemukan seringkali menjadi momok yang sangat menakutkan bagi sebagian orang terutama wanita. Seseorang akan kehilangan rasa percaya diri dan seringkali minder karena berat badan yang berlebihan. Oleh karena itu beberapa orang mulai sadar dan mencoba berbagai usaha untuk menurunkan berat badanya bagi yang sudah terlanjur gemuk atau bagi mereka yang peduli dengan bentuk tubuhnya akan senantiasa menjaganya agar tidak menjadi gemuk.

Salah satu cara yang paling tepat untuk menurunkan berat badan adalah dengan melakukan olahraga yang teratur. Tidak perlu olahraga yang berat, olahraga ringan akan tetapi dilakukan dengan rutin juga salah satu cara terbaik untuk menurunkan berat badan. Bukan hanya untuk menurunkan berat badan saja seseorang yang memiliki badan ideal pun haruslah melakukan olahraga guna menjaga bentuk tubuh agar tetap ideal.

Bagaimana jika kita terlalu sibuk dengan urusan lain dan tidak sempat untuk olahraga? Hal tersebut tidak perlu dikhawatirkan karena beberapa tips olahraga untuk menurunkan berat badan yang akan saya jelaskan di artikel ini tidak memerlukan waktu yang banyak dan tentunya tidak berat.

Berikut ini adalah olahraga ringan yang bisa dilakukan dirumah dan tidak memakan waktu tentunya.

1. Jalan kaki

Lakukanlah jalan kaki mengitari rumah sampai keringat keluar dari tubuh. Dengan berjalan kaki akan membantu anda membakar lemak pada tubuh.

2. Naik turun tangga

Jika dirumah anda ada tangganya maka tak ada salahnya anda lakukan olahraga dengan naik dan menuruni tangga sampai tubuh anda mengeluarkan keringat. Dibandingkan jalan kaki biasa, naik turun tangga akan lebih cepat membakar lemak pada tubuh anda.

3. Push - Up

Push up adalah jenis olahraga yang akan membantu menguatkan otot bisep ataupun trisep yang dilakukan dengan cara tengkurap sambil kedua tangan menopang badan dan mendorongnya naik turun. Push up akan membantu membentuk dada dan lengan anda.

4. Sit - Up

Sit up adalah olahraga yang akan melatih dan membentuk otot perut serta efektif untuk membakar lemak di perut. Posisikan tubuh anda dalam keadaan berbaring di media datar seperti matras atau langsun di lantai sambil menekuk kedua kaki. Kemudian angkatlah tubuh anda hingga posisi anda menjadi seperti duduk dengan berulang-ulang.

5. Squats

Sama seperti sit up squats juga bermanfaat untuk membentuk otot perut dan kaki dan efektif untuk membakar lemak pada perut. Posisikan tubuh anda berdiri tegak dengan kedua tangan memegang kepala dan kemudian turunkanlah tubuh anda hingga posisinya menjadi jongkok dan lakukan hal tersebut berulang-ulang.

6. Jumping Jack

Jumping jack adalah salah satu gerakan senam SKJ yang mungkin sering anda lakukan waktu sekolah dulu. Jumping jack dilakukan dengan cara berdiri tegak sambil kaki menutup rapat dan kemudian melompat sambil membuka kedua kaki dan menepuk tangan diatas kepala. Teknik senam ini dipercaya salah satu gerakan yang ampun untuk menurunkan berat badan.

7. Lari Ditempat

Jika anda tidak memiliki alat treadmill dirumah anda maka lakukanlah lari-lari ditempat sebagai gantinya. Dengan berlari ditempat maka akan membuat tubuh anda berkeringat dan membakar lemak yang ada di dalam tubuh anda.

8. Skipping

Skipping adalah olahraga menggunakan tali yang digenggam dengan kedua tangan dan diayunkan kedepan atau kebelakang dan saat tali akan melewati kaki lompatlah agar tali tidak mengenai kaki. Olahraga skipping juga efektif untuk membakar lemak yang ada dalam tubuh.

9. Dancing atau menari

Dancing atau menari adalah salah satu kegiatan yang menyengangkan juga menyehatkan tubuh jika dilakukan dengan cara yang benar. Dengan menari akan memicu keringat anda keluar dan lemak dalam tubuh secara otomatis akan terbakar bersamaan denganya.

Itu tadi adalah tips olahraga untuk menurunkan berat badan yang bisa dilakukan dirumah dan tentunya tidak menyita waktu. Semoga dapat diterapkan dan membantu anda untuk menurunkan atau menjaga berat badan ideal anda.

No comments:

Post a Comment

Back To Top